Ini bukan postingan berbayar atau promosi. Kami tertarik saja karena di daerah Gajah Raya, jalan menuju Masjid Agung Jawa Tengah, kami melihat ini. Bicara tempat ngopi di daerah ini, dulu pernah ada.
Bagaimana sekarang? Sepertinya yang konsep coffee shop sudah tidak ada. Bila ada, mungkin bisa beritahu kami lewat kotak komentar di bawah nanti.
Point Cafe Indomaret
Kami baru ngeh ketika Poin Cafe buka di Indomaret Gajah Raya yang berada di Ruko Mutiara nomor 12 yang aksesnya lebih mudah dijangkau dari jalan Majapahit.
Di Semarang Point Cafe Indomaret sudah banyak rupanya dan kebanyakan berada di Indomaret Point. Kemana aja kami selama ini? Lupakan.
Berada di dalam
Tentu saja adanya di dalam. Hadirnya coffee shop dengan konsep 'Grab & GO' ini memang mengincar generasi milenial dan eksekutif muda. Hingga saat ini sudah ada di 44 kota besar di Indonesa. Kami senang Semarang jadi salah satu kota besar tersebut.
Saat memesan di dalam, karena bukan Indomaret Point, melihat gerai berhadapan dengan kasir itu terasa seperti gimana gitu. Bahkan ada beberapa kursi dan meja yang bisa dimanfaatkan untuk menunggu atau minum di sana.
Harga terjangkau
Kebenaran pas pesan saat promo, harganya sangat terjangkau. Bila normal, rata-rata harganya 20 ribuan. Tidak melulu tentang kopi, ada teh juga dan lainnya.
Ketika ngopi sekarang jadi kebutuhan, mungkin datang ke tempat seperti ini lebih mudah dan terjangkau. Apalagi yang butuh cepat dan lanjut beraktivitas atau bekerja.
Minuman yang kami pesan
..
Inspirasi kami menulis ini lebih karena daerah Gajah Raya yang memang minim Coffee Shop. Indomaret daerah sini memang cukup banyak. Namun bagaimana cara mereka terus berinovasi inilah juga alasan lainnya.
Kami tak tahu bagaimana rasa kopi sebenarnya bila kamu tanya kami untuk membandingkan dengan gerai lain. Ya kami hanya mencoba melihat sudut lain saja.
Inspirasi kami menulis ini lebih karena daerah Gajah Raya yang memang minim Coffee Shop. Indomaret daerah sini memang cukup banyak. Namun bagaimana cara mereka terus berinovasi inilah juga alasan lainnya.
Kami tak tahu bagaimana rasa kopi sebenarnya bila kamu tanya kami untuk membandingkan dengan gerai lain. Ya kami hanya mencoba melihat sudut lain saja.
Artikel terkait :
- [Event] Ada 2 Minimarket di Dalam Mal Semarang
- Minimarket Pertama di Kota Lama Semarang
- Minimarket Sekitar MAJT Ini Buka 24 Jam
Tidak ada komentar:
Posting Komentar